Beranda / News

Ganjar Pranowo Lelang Sepeda Seharga Rp1,1 Miliar untuk Bantu Atlet SOIna

news.terasjakarta.id - Kamis, 26 Januari 2023 | 19:21 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Ganjar Pranowo melelang sepeda kesayangannya seharga Rp1,1 miliar. (ist)

Ganjar Pranowo melelang sepeda kesayangannya seharga Rp1,1 miliar. (ist)

Penulis : Cahyono
Editor : Cahyono

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo lelang sepeda kesayangannya seharga Rp1,1 miliar. 

Ganjar Pranowo melelang sepeda lipat jenis e-bike berwarna oranye-hitam saat acara gala dinner Special Olympics di Museum Indonesia, Monas pada Rabu 25 Januari 2023, malam. 

Ganjar mengatakan, awalnya sepeda miliknya tersebut dibuka lelang dengan harga Rp500 ribu saja. 

Baca Juga : Dikabarkan Maju dengan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024, Prabowo Subianto: Banyak Kemungkinan

Tapi berjalannya lelang, ada pihak yang berani membeli sepeda kesayangan Ganjar Pranowo dengan harga yang fantastis yakni Rp1,1 miliar. 

Setelah berhasil melelang sepeda kesayangannya tersebut, lalu untuk apa uang hasil lelangnya?

Ganjar mengatakan, hasil lelang akan diberikan untuk mendukung atlet Special Olympics Indonesia (SOIna) yang akan berlaga di Special Olympics World Summer Games di Berlin, Jerman.

“Karena ini untuk mendukung anak-anak kita yang hebat, maka saya carikan sepeda yang paling bagus," ujar Ganjar Pranowo. 

Ganjar mengatakan, sepeda yang dilelang tersebut sangat spesial baginya. 

Baca Juga : Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan Kompak Safari Politik ke Baduy, Kode 2024?

Karena sepeda tersebut sering ia gunakan untuk berolahraga pagi sambil menyapa warga. 

Ganjar yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina SOIna, merasa terharu melihat perjuangan atlet SOIna di Dubai yang berusaha keras mengibarkan bendera merah putih. 

Selain sepeda milik Ganjar Pranowo, pada lelang tersebut juga ada barang-barang milik Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Koperasi dan UMKM Teten Masduki, Menpora Zainudin Amali, Menpan-RB Azwar Anas.

Baca Juga : Geng Ade Armando Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo sebagai Capres, PDIP Berani Calonkan Ganjar?

Total dana yang terkumpul pada lelang tersebut sebesar Rp4,2 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link