Beranda / News

Kapolda Metro Perintahkan Tindak Tegas Leasing yang Menyewa Jasa Debt Collector

news.terasjakarta.id - Selasa, 21 Februari 2023 | 20:07 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran perintahkan anggotanya menertibkan perusahaan leasing yang menyewa jasa debt collector. (terasjakarta/ist)

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran perintahkan anggotanya menertibkan perusahaan leasing yang menyewa jasa debt collector. (terasjakarta/ist)

Penulis : Cahyono
Editor : Cahyono

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran perintahkan anggotanya agar menindak tegas perusahaan leasing yang menyewa jasa debt collector dengan cara melakukan teror.

"Termasuk yang order itu siapa itu perusahaan leasing yang order itu. Tidak boleh lagi debt collector yang menggunakan kekerasan menteror orang, nggak boleh lagi. Saya perintahkan kamu ini," perintah Fadil Imran melalui tayang video yang dilihat terasjakarta.id pada Selasa 21 Februari 2023.

Terlebih, Fadil Imran merasa geram dengan ulah debt collector yang berani memaki anggotanya saat melakukan penarikan paksa kendaraan milik selebgram Clara Shinta.

Baca Juga : Debt Collector Bentak Polisi saat Tarik Mobil Clara Shinta, Fadil Imran Darahnya Mendidih: Cepat Tangkap!

Bahkan ia menyebut, darahnya mendidih melihat rekaman video polisi dibentak dan dimaki-maki debt collector saat penarikan kendaraan Clara Shinta.

"Saya lihat ini preman ini di Jakarta sudah mulai merajalela di Jakarta ini. Sampai tadi malam saya tidur jam 3 darah saya mendidih itu saya lihat anggota dimaki-maki begitu. Tak ada lagi tempatnya preman di jakarta jangan mundur lagi sedih hati saya itu," ujar Fadil Imran.

Untuk itu ia memerintahkan jajarannya untuk mengejar para debt collector tersebut secara cepat.

"Yang debt collector macam itu jangan biarkan dia itu lawan, tangkap jangan pakai lama. Ini kasat serse-kasat serse jangan terlambat datang ke TKP kalau ada begitu. cepat respon, cepat tangkap preman-preman kayak gitu," tegas Fadil Imran.

Baca Juga : Mobilnya Ditarik Debt Collector, Clara Shinta Lapor ke Polisi

Sebelumnya viral di media sosial, mobil milik selebgram Clara Shinta ditarik debt collector ramai diperbincangkan di media sosial.

Dari rekaman video yang beredar di media sosial, para debt collector yang hendak menarik paksa mobil Clara Shinta sampai marah-marah hingga membentak polisi.

Para debt collector marah karena ia tak mau menunggu keluarga Clara Shinta datang.

Baca Juga : Mobil Clara Shinta Ditarik Debt Collector, Ternyata BPKB-nya 'Disekolahin' Mantan

Atas kejadian tersebut Clara Shinta resmi melaporkan para debt collector yang merampas mobilnya ke Polda Metro Jaya pada Senin 20 Februari 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link