Beranda / News

Simak Bacaan Doa Hari ke-24 Puasa Ramadan: Lengkap Arab, Latin, dan Artinya

news.terasjakarta.id - Sabtu, 15 April 2023 | 04:00 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Bacaan doa hari ke-24 puasa Ramadan. (ilustrasi : terasjakarta.id)

Bacaan doa hari ke-24 puasa Ramadan. (ilustrasi : terasjakarta.id)

Penulis : Syifa Lulu Aulia
Editor : Syifa Lulu Aulia

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Marhaban Ya Ramadan, dibulan yang suci ini mari kita perbanyak ibadah dan doa-doa agar senantiasa diberkahi oleh Allah SWT.

Bulan Ramadan adalah salah satu bulan dalam islam yang penuh keberkahan, kemuliaan, serta pengampunan, banyak amalan baik yang dapat dilakukan pada bulan ini agar mendapatkan keberkahan dari Allah SWT.

Amalan di bulan Ramadan sendiri mempunyai banyak keistimewaan, amalan baik yang dilakukan banyak umat muslim dibulan ini dapat memperoleh keberkahan dan ganjaran pahala yang berlipat ganda dibanding dengan pahala hari-hari.

Baca Juga : Simak Tata Cara Sholat Lailatul Qadar, Lengkap Niat Beserta Keutamaannya

Setiap harinya di bulan Ramadan umat muslim senantiasa panjatkan doa kepada Allah SWT agar diberikan keberkahan dan kelancaran selama menjalankan ibadah di bulan Ramadan.

Saat ini di Indonesia bulan Ramadan sudah memasuki hari ke 24 pada Sabtu, 15 April 2023.

Berikut doa hari ke 24 puasa Ramadan yang dapat dipanjatkan oleh umat muslim.

Baca Juga : Keutamaan Itikaf di Malam Lailatul Qadar, Simak Bacaan Doa dan Niatnya

اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ فِيْهِ مَا يُرْضِيْكَ وَ أَعُوْذُ بِكَ مِمَّا يُؤْذِيْكَ وَ أَسْأَلُكَ التَّوْفِيْقَ فِيْهِ لأَنْ أُطِيْعَكَ وَ لاَ أَعْصِيَكَ يَا جَوَّادَ السَّائِلِيْنَ

Allahumma inni asaluka fihi ma yurdhika wa a'udzu bika mimma yu'dzika wa asalukat taufiqa fihi lian uti'aka wa la a'shika ya ajwadas sailin

Artinya: Ya Allah aku memohon padamu di bulan yang suci ini dengan segala sesuatu yang medatangkan keridhaan-Mu, dan aku berlindung dengan-Mu dari hal-hal yang mendatangkan kemarahan-Mu, dan aku memohon kepada-Mu kemampuan untuk mentaati serta menghindari kemaksiatan terhadap-Mu, Wahai Pemberi para peminta.

Baca Juga : Doa Lailatul Qadar Arab dan Artinya, Malam Penuh Pengampunan dan Keberkahan Allah SWT

Doa hari ke 24 puasa dapat dibacakan mulai dari terbitnya fajar hingga terbenamnya matahari setelah berbuka puasa.

Waktu yang terbaik untuk membaca doa ini adalah setelah menunaikan salat fardu minimal 1 kali.

Membaca doa-doa Ramadan adalah suatu saran untuk meningkatkan iman serta ketakwaan diri kepada Allah SWT serta mendekatkan diri kepada sang pencipta.

Baca Juga : Ustad Somad Ikut Beri Penjelasan Malam Lailatul Qadar Ramadhan 2023

Dengan doa yang dipanjatkan di bulan yang penuh kemulian ini segala kesulitan dan rintangan selama bulan Ramadan akan mudah dijalani.

Setiap doa yang dipanjtakan juga memberikan manfaat yang luar biasa bagi kita, dalam doa yang kita ucapkan Allah SWT senantiasa mendengar ucapan hambanya yang tulus meminta ampunan dan keberkahan di bulan Ramadan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link