Beranda / News

CPNS 2023 Segera Dibuka! Ini Cara Daftar Akun SSCASN dan Jadwal Lengkapnya

news.terasjakarta.id - Selasa, 5 September 2023 | 15:25 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Cara daftar akun SSCASN dan jadwal lengkap seleksi CPNS 2023. (ilustrasi/Dok.MenPa RB)

Cara daftar akun SSCASN dan jadwal lengkap seleksi CPNS 2023. (ilustrasi/Dok.MenPa RB)

Penulis : Syifa Lulu Aulia
Editor : Syifa Lulu Aulia

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023 segera dibuka pada tanggal 17 September 2023 mendatang.

Untuk mengikuti proses seleksi ini, para CPNS 2023 diharuskan untuk membuat akun Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN).

Akun tersebut nantinya akan digunakan untuk proses pendaftaran seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) yakni CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Perlu diketahui dan dipahami, bahwa pendaftaran CPNS dan PPPK hanya bisa dilakukan melalui laman yang telah disediakan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN), yaitu SSCASN.

Baca Juga : Lengkap! Jadwal Seleksi CPNS 2023 mulai Pendaftaran sampai Penetapan Nomor Induk Pegawai, Jangan Ketinggalan

Oleh karena itu, akun SSCASN wajib dimiliki para peserta yang ingin mendaftar.

Para peserta juga perlu memahami bahwa calon peserta hanya bisa melamar satu jabatan dalam salah satu jenis formasi di satu instansi.

Dengan begitu, pastikan para calon peserta telah mempertimbangkan dengan baik keputusan yang ingin diambil.

Baca Juga : Pelamar CPNS 2023 Harus Siap Dinas di Daerah Terpencil dan Dapat Gaji Kecil: Waduh Kok Gitu?

Berikut langkat untuk daftar akun SSCASN.

Cara Daftar Akun SSCASN

  • Kunjungi laman SSCASN di sscasn.bkn.go.id atau daftar-sscasn.bkn.go.id/akun.
  • Kemudian, calon eserta diharapkan buat akun dengan mengisi identitas diri pada kolom yang disediakan, seperti NIK KTP, nomor KK, dan lainnya. Kemudian pilih menu 'Lanjutkan'.
  • Setelah itu, lengkapi data diri termasuk unggah foto KTP dan foto selfie. Selanjutnya, pilih menu 'Lanjutkan'
  • Periksa kembali seluruh data yang telah diinput dan pastikan semua data sudah sesuai dan benar, karena nantinya data yang telah disimpan tidak dapat diperbaiki.
  • Pilih menu 'Kembali' jika ingin memperbaiki data sebelum diproses.
  • Setelah itu, pilih menu 'Proses Pendaftaran Akun', lalu pilih 'Iya'
  • Kemudian, pilih menu 'Cetak Informasi Pendaftaran' untuk mencetak kartu peserta.
  • Selanjutnya, pilih menu 'Lanjutkan Login Pendaftaran' dengan memasukkan Nomor Induk Keluarga (NIK) dan password yang telah dibuat.

Baca Juga : CPNS Wajib Tahu! Ini Batas Usia Maksimal sebelum Daftar

  • Lengkapi identitas diri kembali sesuai dengan diminta pada kolom yang tersedia. Lalu pilih menu 'Selanjutnya'.
  • Pilih jenis seleksi yang tersedia pada kolom, lalu pilih menu 'Selanjutnya'.
  • Kemudian, pilih instansi dan jenis formasi yang sesuai dengan kolom yang tersedia.
  • Jika ingin mengubahnya, pilih menu 'Ulang'. Kemudian, pilih menu 'Selanjutnya'.
  • Pilih pendidikan sesuai jenis ijazah, jabatan yang akan dilamar, lokasi formasi, lokasi tes, IPK, skor tes Bahasa Inggris, dan lainnya sesuai kolom yang tersedia dan pilih menu 'Selanjutnya'.
  • Setelah itu, unggah dokumen sesuai kolom yang tersedia. (perhatikan ketentuan ukuran dokumen dan statusnya ketika sudah diunggah)
  • Pastikan dokumen yang diminta sudah semua dimasukan. Kemudian, pilih menu 'Selanjutnya'.
  • Periksa kembali resume pendaftaran dengan teliti, lalu ceklis pada kolom yang tersedia jika data sudah sesuai. Selanjutnya pilih menu 'Akhiri Proses Pendaftaran' dan pilih menu 'Iya'.
  • Kemudian, pilih menu 'Cetak Kartu Informasi akun' dan 'Kartu Pendaftaran CPNS' dan proses pendaftaran telah selesai.

Baca Juga : Segera Dibuka! Catat Materi Ujian CPNS dan Seleksi Kompetensi PPPK 2023

Jadwal Seleksi CPNS 2023

Pendaftaran seleksi CPNS segera dibuka bulan September 2023 ini.

Pada seleksi CPNS 2023, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) telah mengumumkan jumlah formasi yang dibuka.

Sebanyak 573.496 formasi yang dibuka untuk seleksi CPNS 2023 guna memenuhi 72 instansi pemerintah pusat dan daerah.

Total 572.496 formasi, diantaranya 78.862 ASN untuk memenuhi kebutuhan pemerintah pusat. Sementara, 493.634 ASN lainnya untuk pemerintah daerah.

Baca Juga : RESMI! Jadwal Lengkap Pendaftaran CPNS 2023 September Nanti, Calon ASN Wajib Catat

Apabila dirincikan, maka formasi CPNS untuk pemerintah pusat terdiri dari 28.903 untuk CPNS sementara 49.959 diperuntukkan untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Lebih lanjut, formasi untuk pemerintah daerah terdiri dari 296.084 PPPK Guru, 154.724 Tenaga Kesehatan (TK), dan 42.826 PPPK Teknis.

Adapun jadwal seleksi penerimaan CPNS ini telah diumumkan.

Baca Juga : Kemenkumham Buka 1.878 Formasi CPNS dan PPPK, Sudah Siap Daftar CASN 2023?

KemenPANRB telah mengungkapkan jadwal mulai dari pendaftaran sampai penetapan Nomor Induk Pegawai.

Jadwal lengkap seleksi CPNS 2023 ini tertuang dalam Surat Edaran Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor: 7948/B-KS.04.01/SD/K/2023 Tentang Penyampaian Jadwal Pelaksanaan Seleksi CASN Tahun 2023.

Untuk diketahui, pendaftaran CPNS 2023 mulai dibuka pada 17 September 2023.

Selanjutnya, peserta harus mengikuti serangkaian proses seleksi yang panjang hingga mendapatkan Nomor Induk Pegawai.

Baca Juga : Kemenkumham Buka 1.878 Formasi CPNS dan PPPK, Sudah Siap Daftar CASN 2023?

Jadwal penetapan Nomor Induk Pegawai itu sendiri akan berlangsung pada 14 Februari-14 Maret 2024.

Jadwal Seleksi CPNS 2023 mulai Pendaftaran sampai Penetapan NIP

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah jadwal seleksi CPNS mulai pendaftaran sampai penetapan Nomor Induk Pegawai.

  • Pengumuman Seleksi: 16-30 September 2023
  • Pendaftaran Seleksi: 17 September-6 Oktober 2023
  • Seleksi Administrasi: 17 September-9 Oktober 2023
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 10-13 Oktober 2023
  • Masa Sanggah: 14-16 Oktober 2023
  • Jawab Sanggah: 14-18 Oktober 2023

Baca Juga : Cek Pendaftaran dan Formasi CPNS 2023, Dibuka September!

  • Pengumuman Pasca Sanggah: 17-23 Oktober 2023
  • Penarikan data final: 24-26 Oktober 2023
  • Penjadwalan SKD CPNS: 27-30 Oktober 2023
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD 
  • CPNS: 31 Oktober-3 November 2023
  • Pelaksanaan SKD CPNS: 4-13 November 2023

Baca Juga : Pendaftaran CPNS 2023 Dibuka September, Sudah Punya Akun SSCASN Belum? Ini Panduannya

  • Pengolahan Nilai SKD CPNS: 11-14 November 2023
  • Pengumuman Hasil SKD CPNS: 15-17 November 2023
  • Masa Sanggah: 18-20 November 2023
  • Jawab Sanggah: 18-22 November 2023
  • Pengolahan Nilai SKD CPNS Hasil Sanggah: 21-25 November 2023

Baca Juga : 15 Contoh Soal Tes CPNS 2023 Bagian Intelegensi Umum serta Kunci Jawaban, Referensi untuk Belajar

  • Pengumuman Pasca Sanggah: 22-27 November 2023
  • Pelaksanaan SKB CPNS Non CAT: 28 November-17 Desember 2023
  • Pemetaan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT (Input Lokasi SKB): 28-30 November 2023
  • Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh 
  • Peserta Seleksi: 1-3 Desember 2023

Baca Juga : Siap-siap! Menpan RB Pastikan Formasi Rekrutmen CPNS 2023 Diserahkan Bulan Agustus

  • Penarikan data final: 4-5 Desember 2023
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 8-10 Desember 2023
  • Pelaksanaan SKB CPNS dengan CAT: 11-17 Desember 2023
  • Integrasi Nilai SKD dan SKB: 18-30 Desember 2023
  • Pengumuman Kelulusan: 31 Desember 2023-7 Januari 2024
  • Masa Sanggah: 8-10 Januari 2024

Baca Juga : Rekrutmen CPNS Dibuka September 2023, Kuota Fresh Graduated 20 Persen

  • Jawab Sanggah: 8-14 Januari 2024
  • Pengolahan Nilai Seleksi Hasil Sanggah: 10-15 Januari 2024
  • Pengumuman Kelulusan Pasca Sanggah: 11-17 Januari 2024
  • Pengisian DRH NIP CPNS: 18 Januari-16 Februari 2024
  • Usul Penetapan NIP CPNS: 17 Februari-17 Maret 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link