Beranda / News

Mudik Gratis BUMN PELNI 2024: Cek Rute, Jadwal Keberangkatan, Syarat, dan Cara Daftarnya!

news.terasjakarta.id - Minggu, 17 Maret 2024 | 08:15 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
mudik gratis,bumn,pelni,Mudik gratis BUMN PELNI 2024 buka pendaftaran untuk masyarakat umum. Cek rute, jadwal keberangkatan, syarat, dan cara daftarnya.

Mudik gratis BUMN PELNI 2024 buka pendaftaran untuk masyarakat umum. Cek rute, jadwal keberangkatan, syarat, dan cara daftarnya. (Foto: Instagram @pelni162)

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Ikuti mudik gratis BUMN PELNI 2024 yang kembali diselenggarakan.

PT PELNI (Persero) merupakan salah satu badan usaha milik negara (BUMN) yang bergerak di bidang pelayaran angkutan penumpang dan barang.

Sementara itu, Kementerian BUMN menggelar kembali Mudik Asyik bersama BUMN untuk menyambut perayaan Hari Raya Idulfitri.

Baca Juga : Cek Jadwal Keberangkatan Mudik Gratis BUMN Taspen 2024, Jangan sampai Ketinggalan!

Di mana, masyarakat akan melakukan mudik atau pulang ke kampung halaman.

Sebagai salah satu BUMN, Pelni turut berpartisipasi pada program mudik gratis ini.

PT PELNI menyediakan sebanyak 315 kursi gratis untuk keberangkatan Jumat, 5 April 2024.

Rute Mudik Gratis BUMN Pelni 2024

Sebagai perusahaan yang menyediakan layanan angkutan laut, PELNI menghadirkan mudik gratis dengan moda transportasi kapal.

Peserta mudik gratis BUMN PELNI 2024 akan menggunakan KM Labobar dengan rute Balikpapan-Surabaya.

Adapun pemberangkatan peserta mudik dari Pelabuhan Semayang Balikpapan menuju Surabaya.

Baca Juga : Mudik Gratis BUMN INKA 2024, Rute, Syarat, Link, dan Cara Daftar

Syarat Daftar Mudik Gratis BUMN Pelni

Untuk dapat mengikuti program mudik gratis kapal PELNI ini, kamu perlu mempersiapkan beberapa syarat.

Berikut syarat dan ketentuan daftar mudik gratis BUMN PELNI 2024.

  • Memiliki kartu identitas yang memuat nomor induk kependudukan
    • KTP untuk dewasa
    • KK atau KIA untuk anak di bawah 17 tahun
  • Menginstal aplikasi PELNI Mobile melalui Google Play Store atau Appstore
  • Mendaftar secara online melalui tautan berikut.
    • bit.ly/MudikBersamaBUMNPELNI2024

Baca Juga : Link dan Cara Daftar Mudik Gratis BUMN PLN 2024, Dibuka Hari Ini Pukul 09.00 WIB

Cara Daftar Mudik Gratis BUMN PELNI 2024

Dengan syarat yang cukup mudah tersebut, kamu bisa langsung mendaftar secara online dengan cara berikut ini.

  • Buka tautan pendaftaran bit.ly/MudikBersamaBUMNPELNI2024.
  • Isi data pada formulir secara benar dan sesuai dengan dokumen kependudukan.
  • Calon pemudik yang memenuhi syarat dan telah diverifikasi akan diundang ke dalam grup WhatsApp.
  • Kode booking calon pemudik akan diinformasikan melalui grup WhatsApp.
  • Setelah mendapatkan kode booking, calon pemudik wajib datang 5 jam sebelum waktu keberangkatan kapal.
  • Calon pemudik wajib taat dan patuh terhadap aturan yang berlaku.

Itulah informasi lengkap terkait program mudik gratis BUMN PELNI 2024 yang bisa diikuti.

Kamu bisa memantau terus sosial media Instagram PELNI untuk mengetahui informasi lebih lanjut.

Jangan lewatkan jadwal untuk mendaftarkan diri.

Pasalnya, program Mudik Gratis BUMN PELNI 2024 ini bisa menjadi kesempatan merasakan pulang kampung dengan aman dan nyaman.

Sebab dengan kuota yang terbatas ini, kamu harus bersaing dengan pendaftar lainnya.

Selanjutnya, pihak penyelenggara akan menutup pendaftaran apabila kuota telah terpenuhi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link