Beranda / News

Daftar Harga Tiket Bus DAMRI Jakarta-Lampung untuk Mudik Lebaran 2024

news.terasjakarta.id - Minggu, 24 Maret 2024 | 18:30 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Hore! DAMRI Bagi-Bagi Diskon Tiket Perjalanan ke Bandara Soekarno-Hatta Hari Ini 28 Oktober 2023

Harga tiket bus AKAP DAMRI Jakarta-Lampung untuk mudik lebaran 2024. (foto: ist)

Penulis : Cahyono
Editor : Cahyono

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - DAMRI merilis harga tiket untuk mudik lebaran 2024, rute perjalanan Jakarta-Lampung. 

Untuk diketahui, jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, DAMRI turut mengumumkan titik pemberhentian baru untuk rute perjalanan Jakarta-Lampung (PP).

Penambahan titik berhenti baru ini karena perjalanan menuju Lampung selalu menjadi primadona pelanggan.

Baca Juga : Tiket DAMRI untuk Mudik Lebaran 2024 Bisa Dipesan Mulai Hari ini, Begini Caranya!

"Hal ini dibuktikan berdasarkan data penumpang pada Angkutan Hari Raya Idul Fitri 1444 H, DAMRI melayani lebih dari 30.000 orang,” kata Corporate Secretary DAMRI Chrystian R. M. Pohan melalui keterangan tertulis pada Minggu, 24 Maret 2024.

Titik pemberhentian baru ini dapat dimanfaatkan pelanggan saat momen mudik Lebaran 2024.

Di sisi lain, DAMRI mencatat, untuk rute Jakarta-Lampung telah melayani lebih dari 14.000 penumpang pada arus mudik Lebaran 2024.

Data penumpang yang mudik ke Lampung itu tercatat pada 22 Maret 2024.

Baca Juga : Bus Tingkat DAMRI Imperial Suites Resmi Rilis dengan Sleeper Seat, Cek Harga Tiket dan Rutenya!

Daftar Harga Tiket Bus DAMRI Jakarta-Lampung

Berikut daftar harga tiket bus AKAP Damri Jakarta-Lampung untuk periode mudik Lebaran 2024:

  1. Gambir — Bandar Jaya Tersedia keberangkatan dari loket DAMRI St. Gambir setiap hari pukul 21.00 WIB. Tarif yang dikenakan sebesar Rp280.000.
  2. Gambir — Pasar Pulung Kencana Tersedia keberangkatan dari loket DAMRI St. Gambir setiap hari pukul 20.00 WIB. Tarif yang dikenakan sebesar Rp310.000.
  3. Gambir — Kota Bandar Lampung Tersedia keberangkatan dari loket DAMRI St. Gambir setiap hari pukul 10.00, 19.00, 20.00, 21.00, dan 22.00 WIB. Tarif yang dikenakan sebesar Rp255.000.
  4. Bandara Jaya — Gambir Tersedia keberangkatan dari Bandar Jaya setiap hari pukul 17.30 WIB. Tarif yang dikenakan sebesar Rp280.000.
  5. Pasar Pulung Kencana — Gambir Tersedia keberangkatan dari Pasar Pulung Kencana setiap hari pukul 15.00 WIB. Tarif yang dikenakan sebesar Rp310.000.
  6. Kota Bumi Lampung — Gambir Tersedia keberangkatan dari Kota Bumi Lampung setiap hari pukul 16.00 WIB. Tarif yang dikenakan sebesar Rp 295.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link