Beranda / News

Simak Agenda Sidang Isbat 2023 Penentuan Awal Puasa Sore Ini

news.terasjakarta.id - Rabu, 22 Maret 2023 | 10:20 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Agenda sidang isbat untuk penentuan awal Ramadan 1444 H di Indonesia. (iStock)

Agenda sidang isbat untuk penentuan awal Ramadan 1444 H di Indonesia. (iStock)

Penulis : Syifa Lulu Aulia
Editor : Syifa Lulu Aulia

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia sore ini akan menggelar sidang isbat untuk menentukan awal puasa Ramadan 1444 Hijriah.

Sidang isbat dilakukan juga untuk menentukan awal bulan di kalender Hijriah termask penentuan Idul Fitri hingga penetapan Idul Adha.

Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Ditjen Bimas Islam) Kemenag akan segera melangsungkan penetapan awal Ramadan sore ini Rabu (22/3/2023).

Melansir dari laman website resmi Kemenag, Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah, Adib mengungkapkan terkait pelaksanaan sidang isbat yang dilaksanakan setiap tanggal 29 bulan Sya'ban.

Baca Juga : Jadwal Sidang Isbat Ramadan 2023 dan Live Streaming

Adapun agenda sore hari ini dalam sidang isbat 2023 untuk penentuan awal Ramadan 1444 H adalah sebagai berikut:

1. Pemaparan posisi hilal

Agenda pertama sidang isbat akan memaparkan posisi hilal terlebih dahulu berdasarkan perhitungan astronomi dan hasil hisab, pemaparan ini berlangsung dari pukul 17.00 WIB terbuka untuk umum

Dalam agenda sidang isbat ini juga akan mengundang Tim Hisab Rukyat Kementerian Agama, Komisi VIII DPR RI, Pimpinan MUI dan duta besar negara sahabat, perwakilan ormasi islam dan pihak lainnya yang terkait.

Baca Juga : Kapan Jadwal Sidang Isbat Kemenag? Ini Dia Catat Tanggalnya

2. Sidang isbat penetapan awal Ramadan 1444 Hijriah

Sidang isbat 2023 akan berlangsung secara hybrid yaitu online dan juga offline yang dilakukan setelah salat Magrib, selain itu sidang ini juga merujuk pada hasil pantauan hilal atau rukyatul hilal yang berada di 123 titik lokasi daerah-daerah di Indonesia.

3. Telekonferensi pers hasil sidang isbat 2023

Agenda terakhir penentuan Ramadan 1444 H ini yaitu mengumumkan hasil keputusan sidang isbat dalam menentukan awal Ramadan pada telekonferensi pers yang akan disiarkan langsung oleh media-media televisi dan media lainnya.

Baca Juga : Kemenag Bagikan Jadwal Sidang Isbat Awal Ramadhan 2023, Ini Tahapannya

Sidang yang nanti digelar akan menggabungkan metode penentuan awal Ramadan dengan rukyatul hilal yang dilakukan Nahdlatul Ulama (NU) dan metode hisab yang ditentukan oleh Muhammadiyah sebagai acuan Ramadan secara nasional.

Adapun lokasi titik pantaun hilal yang dilakukan di DKI Jakarta

  1. Gedung Kanwil Agama DKI Jakarta
  2. Masjid Hasim Asyari Jakarta BArat
  3. Pondok Pesantren Hidayatullah Basmol Jakarta Barat
  4. Pulau Pramuka Kepulauan Seribu

Baca Juga : Jadwal Puasa Ramadan 2023, Catat Tanggalnya!

Link Live Straming Sidang Isbat Penentuan Awal Ramadan 1444 H

Masyarakat dapat menyaksikan sidang isbat melalui link live streaming berikut ini.

  • YouTube Kementerian Agama RI
  • TVRI Nasional atau TV Pool
  • Fanpage Kementerian Agama RI
  • Instagram Kementerian Agama RI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link