Beranda / News

Kampung Bahari Digerebek Polisi, Belasan Sajam dan Bong Disita dari Dalam Bedeng!

news.terasjakarta.id - Jumat, 25 Agustus 2023 | 18:25 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Kampung Bahari digerebek

Kampung Bahari di Tanjung Priok, Jakarta Utara digerebek polisi. (foto: ist)

Penulis : Cahyono
Editor : Cahyono

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Kampung Bahari di Tanjung Priok, Jakarta Utara digerebek polisi pada Jumat, 25 Agustus 2023, pagi.

Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Gidion Arif Setyawan mengatakan, dalam penggerebekan tersebut pihaknya menyita belasan senjata tajam (sajam) dan bong atau alat isap.

Belasan sajam dan bong tersebut ditemukan dari dalam sebuah bedeng.

Baca Juga : Ngeri! Ojol Dibegal Penumpangnya di Kampung Boncos, Motor Dirampas Pelaku

Dijelaskannya, belasan sajam tersebut diduga disiapkan untuk melawan polisi jika ada penindakan.

"Kami temukan alat pakai, alat isap, dan belasan senjata tajam yang diduga akan dipakai untuk melakukan perlawanan terhadap petugas pada saat penindakan," jelas pada Jumat, 25 Agustus 2023.

Penggerebekan Kampung Bahari setelah pihak kepolisian menerima informasi adanya transaksi obat terlarang.

"Ada informasi dari masyarakat, karena biasanya di sana terdapat pembeli dan mereka memang bandar-bandar semua. Dasar itu, kami melaksanakan penindakan," jelasnya.

Baca Juga : Lapak PKL di Kampung Bali Ditertibkan, Berdiri di Atas Saluran Air

Saat penggerebekan di Kampung Bahari, polisi mendapati sebuah bedeng yang diduga jadi tempat transaksi barang terlarang.

Polisi pun melakukan pemeriksaan dan menemukan alat isap dan belasan sajam. Setelahnya, polisi membongkar bedeng tersebut agar tak digunakan kembali untuk hal-hal negatif.

Penggerbekan tersebut dilakukan agar Kampung Bahari bebas dari narkoba dan hal negatif lainnya.

Baca Juga : Gerebek Kampung Bahari, Polisi Dilempari Batu oleh Warga

Dia memastikan ke depan polisi bakal terus memantau Kampung Bahari.

"Kegiatan ini disambut baik warga karena membawa perubahan baik bagi wilayah itu," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link