Beranda / News

Jadwal dan Lokasi Vaksin Booster di Bogor April 2024, Tersedia di 6 Puskesmas

news.terasjakarta.id - Senin, 1 April 2024 | 09:00 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Vaksin Booster, Jakarta

Jadwal dan lokasi vaksin booster di Bogor bulan April 2024 yang tersedia di 6 puskesmas. (Foto: Freepik)

Penulis : Adinda Salsabila
Editor : Adinda Salsabila

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Jadwal dan lokasi vaksin booster di Bogor bulan April 2024 telah dirilis.

Meski status darurat pandemi telah dicabut oleh World Health Organization (WHO), pemerintah masih terus melakukan pemberian layanan vaksinasi Covid-19.

Seperti yang diketahui bahwa pemberian vaksinasi sudah tidak gratis lagi bagi masyarakat sejak 1 Januari 2024.

Baca Juga : Catat! Ini Vaksin Wajib Calon Jemaah Haji sebelum ke Tanah Suci, Ada Meningitis hingga Polio

Sehingga, masyarakat yang hendak melakukan vaksin Covid-19 dapat membelinya di sejumlah fasilitas kesehatan yang tersedia.

Kendati demikian, masyarakat masih bisa mendapatkan vaksin Covid-19 gratis, namun hanya untuk kelompok tertentu.

Sepanjang bulan April 2024, terdapat enam puskesmas di Bogor, Jawa Barat yang membuka pemberian vaksin dosis satu hingga booster.

Baca Juga : Cara Mendapatkan dan Syarat Penerima Vaksin DBD di Indonesia, Maksimal Usia 45 Tahun

Layanan vaksin booster di Bogor ini dibuka dengan jadwal Senin-Sabtu.

Namun, pelayanan di hari Minggu dan tanggal merah tidak dibuka.

Dikutip dari Instagram Dinas Kesehatan (Dinkes) Bogor, berikut jadwal dan lokasi vaksin booster di bulan April 2024.

1. Puskesmas Kayu Manis

Puskesmas Kayu Manis membuka pelayanan setiap Senin dengan jenis vaksin Inavac dan Indovac.

Pelayanan dibuka mulai pukul 09.00-12.00 WIB.

Pendaftaran dilakukan langsung di tempat (on the spot) dengan membawa sertifikat vaksin sebelumnya dan fotokopi KTP.

Pemberian vaksinasi menyesuaikan ketersediaan.

Adapun sasaran vaksinasi sebagai berikut.

  • Lansia (usia 60 tahun keatas)
  • Dewasa muda dengan komorbid
  • Dewasa muda obesitas berat
  • Dewasa dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Remaja usia 12 (dua belas) tahun keatas dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Wanita hamil
  • Tenaga kesehatan yang bertugas di garda depan

2. Puskesmas Pancasan

Puskesmas Pancasan membuka pelayanan vaksinasi setiap Selasa mulai pukul 09.00-12.00 WIB.

Jenis vaksin yang tersedia adalah Inavac dan Indovac dengan menyesuaikan ketersediaan.

Pendaftaran dilakukan langsung di tempat (on the spot) dengan membawa sertifikat vaksin sebelumnya dan fotokopi KTP.

Adapun sasaran vaksinasi sebagai berikut.

  • Lansia (usia 60 tahun keatas)
  • Dewasa muda dengan komorbid
  • Dewasa muda obesitas berat
  • Dewasa dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Remaja usia 12 (dua belas) tahun keatas dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Wanita hamil
  • Tenaga kesehatan yang bertugas di garda depan

3. Puskesmas Mulyaharja

Jadwal dan lokasi vaksin booster di Bogor April 2024 selanjutnya adalah Puskesmas Mulyaharja.

Layanan di Puskesmas Mulyaharja dibuka setiap hari Rabu yang dimulai pukul 09.00-12.00 WIB.

Jenis vaksin yang tersedia, yakni Inavac dan Indovac.

Pendaftaran dilakukan langsung di tempat (on the spot) dengan membawa sertifikat vaksin sebelumnya dan fotokopi KTP.

Pemberian vaksinasi menyesuaikan ketersediaan.

Adapun sasaran vaksinasi sebagai berikut.

  • Lansia (usia 60 tahun keatas)
  • Dewasa muda dengan komorbid
  • Dewasa muda obesitas berat
  • Dewasa dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Remaja usia 12 (dua belas) tahun keatas dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Wanita hamil
  • Tenaga kesehatan yang bertugas di garda depan

4. Puskesmas Pulo Armyn

Pelayanan pemberian vaksinasi di Puskesmas Pulo Armyn dijadwalkan buka setiap Kamis pada pukul 09.00-12.00 WIB.

Jenis vaksin yang tersedia adalah Inavac dan Indovac.

Pendaftaran dilakukan langsung di tempat (on the spot) dengan membawa sertifikat vaksin sebelumnya dan fotokopi KTP.

Pemberian vaksinasi menyesuaikan ketersediaan.

Adapun sasaran vaksinasi sebagai berikut.

  • Lansia (usia 60 tahun keatas)
  • Dewasa muda dengan komorbid
  • Dewasa muda obesitas berat
  • Dewasa dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Remaja usia 12 (dua belas) tahun keatas dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Wanita hamil
  • Tenaga kesehatan yang bertugas di garda depan

5. Puskesmas Bogor Utara

Jadwal pelayanan Puskesmas Bogor Utara buka setiap Jumat pada pukul 09.00-12.00 WIB.

Jenis vaksin yang tersedia adalah Inavac dan Indovac.

Pendaftaran dilakukan langsung di tempat (on the spot) dengan membawa sertifikat vaksin sebelumnya dan fotokopi KTP.

Pemberian vaksinasi menyesuaikan ketersediaan.

Adapun sasaran vaksinasi sebagai berikut.

  • Lansia (usia 60 tahun keatas)
  • Dewasa muda dengan komorbid
  • Dewasa muda obesitas berat
  • Dewasa dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Remaja usia 12 (dua belas) tahun keatas dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Wanita hamil
  • Tenaga kesehatan yang bertugas di garda depan

6. Puskesmas Merdeka

Puskesmas Merdeka membuka pelayanan setiap Sabtu.

Pemberian vaksin Covid-19 ini dijadwalkan dibuka pada pukul 09.00-12.00 WIB dengan jenis Inavac dan Indovac.

Pendaftaran dilakukan langsung di tempat (on the spot) dengan membawa sertifikat vaksin sebelumnya dan fotokopi KTP.

Pemberian vaksinasi menyesuaikan ketersediaan.

Adapun sasaran vaksinasi sebagai berikut.

  • Lansia (usia 60 tahun keatas)
  • Dewasa muda dengan komorbid
  • Dewasa muda obesitas berat
  • Dewasa dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Remaja usia 12 (dua belas) tahun keatas dengan kondisi immunocompromised sedang-berat
  • Wanita hamil
  • Tenaga kesehatan yang bertugas di garda depan

Demikian informasi jadwal dan lokasi vaksin booster di Bogor April 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link